Sebagian besar orang di dunia ini selalu mengeluh akan berat badan mereka yang terlalu gemuk dan terlalu kurus seakan-akan permasalahan seperti ini tak kunjung selesai untuk di bahas. Bagi mereka yang bertubuh subur atau gemuk kesulitan untuk mengurangi berat badannya. Ada juga yang bertubuh kurus namun susah menambah berat badan agar bisa terlihat lebih berisi.
Untuk menambah berat badan tidak hanya makan banyak saja. Makan dalam jumlah yang banyak dan tidak di atur seberapa banyak asupan yang masuk malah akan membuat kesehatan kamu terancam. Oleh karena itu kamu juga harus memperhatikan asupan nutrisi yang kamu masukan dalam tubuh kamu agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan.
Agar kamu tidak bingung memilih makanan apa saja yang cocok untuk menambah berat badan kamu secara baik dan sehat, berikut ini ada beberapa daftar makanan dan minuman yang bisa kamu coba untuk menambah berat badanmu.
1. Susu
Susu adalah salah satu minuman terbaik untuk membantu kamu menambah berat badan, sebab dalam susu terkandung protein, lemak baik, serta karbohidrat yang seimbang.
2. Makanan tinggi tepung
Kentang dan ubi menjadi salah satu bahan makanan yang bisa kamu konsumsi untuk menggantikan tepung. Kedua bahan makanan ini bisa menambah jumlah kalori yang kamu butuhkan untuk bisa gemuk. Cara mengkonsumsi kedua makanan ini juga mudah, hanya di rebus dengan sedikit tambahan garam juga sudah nikmat.
3. Alpukat
Buah satu ini memiliki kandungan lemak omega-3 yang terdapat dalam ikan dan juga beragam nutrisi penting lainnya. Kamu bisa mengkonsumsi buah ini secara langsung, di jus menjadi jus yang segar, hingga di jadikan salad buah atau pun sandwich yang enak.
4. Roti gandum
Roti gandum termasuk salah satu makanan paling efektif untuk menambah berat badan, dan akan semakin bagus lagi jika dipadukan dengan makanan tinggi protein seperti daging, telur, dan susu protein tambahan.
5. Telur
Telur adalah sumber protein unggas terbaik yang bisa kamu konsumsi setiap harinya untuk menambah berat badan kamu, selain menambah berat badanmu telur juga akan membuat tubuh kamu lebih kekar dan berotot. Hal ini di karena kan telur merupakan makanan pembentuk otot terbaik.