Barcelona Jago Kandang Tapi Lemah di Tandang

Apriliacalcio.com – Barcelona musim ini seperti tidak biasanya mereka menjadi tim yang kurang bisa memenangi pertandingan ketika harus bertadang ke markas lawan. Sangat berbeda dari musim-musim dahulu dimana mereka tim yang begitu disegani dipentas eropa. Musim ini saja mereka sudah mendapatkan hasil yang kurang bagus dimana mereka mencoba bertandang ke markas lawan.

Meski sempat menang melawan Real Betis di Cam Nou. Tetapi melawan Atletic Bilbao mereka harus takluk sebagai tim tamu. Sementara melawan Osasuna kemarin mereka juga harus bersusah payah untuk bisa mendapatkan hasil imbang.

Apalagi skuat asuhan Ernesto Valverde kerap kesusahan jika berjumpa lawan yang bermain dengan serangan balik mematikan. Mereka sangat kerepotan terutama di area lini belakang. Gerard Pique sebagai bek senior Barca juga beberapa kali harus kedapatan melakukan blunder terhadap klub dan membuat mereka harus kehilangan poin.

Bahkan ketika Barca bermain melawan Osasuna, mereka harus terlebih dahulu ketertinggalan dua gol dibabak pertama, sebelum Ansu dan juga Arthur Melo berhasil mengamakan kedudukan di babak kedua. Dari penampilan tersebut terlihat jika Barca sering kalap ketika mendapatkan tekanan dari lawan-lawannya.

Seperti yang dilansir oleh Marca, jika para pemain Barcelona kerap kehilangan kosentrasi bermain pada babak kedua. Apalagi dengan ketidak hadiran pemain seperti Lionel Messi, Luis Suarez membuat para skuat Blaugrana mudah ditekan.

Dengan beberapa laga tandang yang kurang memuaskan banyak anggapan jika Barcelona adalah tim yang jago kandang. Namun lemah ketika bertandang ke markas lawan. Salah satu laga yang menjadi bukti nyata Barcelona tidak bermain baik markas lawan ketika mendapatkan tekanan di markas Liverpool di Anfield. Kala itu mereka membawa keunggulan 3-0 di Liga Champions usai menang telak di Cam Nou. Justru ketika bertandang ke Anfield para pemain Barcelona mendapatkan tekanan sehingga membuat begitu banyak kesalahan.